Atasi Wajah Berjerawat Dengan Rangkaian Scarlett Acne Series

By Bowo Susilo - 06:24

Atasi Wajah Berjerawat Dengan Rangkaian Scarleet Acne Series

Siapa nih yang suka kesal bila ada jerawat pada wajahnya? Ya, kehadiran jerawat tentu menjadi hal yang sangat dihindari oleh banyak orang, karena keberadaan jerawat kerap kali mempengaruhi penampilan kita menjadi tampak kurang bersih dan sehat.

Begitu juga yang aku rasakan, keberadaan jerawat yang hadir pada wajahku benar-benar menjadi masalah yang serius, karena wajahku menjadi tampak kurang fresh dan bersih jadinya. Selain itu, keberadaan jerawat juga telah membuat penampilanku menjadi kurang maksimal, dan sering membuat aku merasa jadi kurang percaya diri dibuatnya.

Namun kini aku tidak perlu risau lagi tentang masalah jerawat tersebut, karena saat ini aku sudah menemukan solusinya dengan menggunakan rangkaian produk Scarlett by Felicya Angelista yang memang khusus untuk mengatasi masalah jerawat pada wajah.

Ada empat rangkaian produk Scarlett yang aku gunakan untuk mengatasi masalah jerawat ini, yaitu Acne Essence Toner, Acne Serum, Acne Day Cream, dan Acne Night Cream. Dan untuk lebih jelasnya akan aku ceritakan seperti apa keempat produk ini satu per satu ya.

Atasi Wajah Berjerawat Dengan Rangkaian Scarleet Acne Series

Acne Essence Toner

Produk Scarlett Acne Essence Toner ini memiliki kemasan yang simple dan juga praktis, yaitu tersedia dalam botol plastik transparan berukuran 100 ml, mudah digenggam, cukup ringan untuk dibawa-bawa, sehingga sangat cocok bagi kita yang senang bepergian.

Dan yang juga aku suka dari kemasan produk ini adalah memiliki tutup botol model pump sehingga kita bisa mengontrol produk yang kita gunakan sesuai keinganan. Selain itu, produk ini juga memiliki tutup botol transparan di luarnya, sehingga membuat produk ini tidak mudah tumpah serta tetap terjaga kebersihannya.

Menariknya lagi, dengan kemasannya yang berbentuk transpran tersebut, maka kita bisa melihat dengan jelas tampilan produk ini, dimana di dalamnya terdapat ada benda serupa bola-bola kecil yang tampak sangat unik namun memberi kesan cantik pada produk ini.

Dan ternyata, bola-bola kecil tersebut hadir bukan hanya untuk sebagai hiasa saja, namun bola-bola kecil dalam produk ini merupakan Phyto Squalane yang bermanfaat sebagai anti-inflamasi atau anti-peradangan untuk membantu mengurangi kemerahan dan pembengkakan pada jerawat yang ada di wajah kita.

Dan istimewanya, produk Scarlett Acne Essence Toner ini merupakan produk yang spesial karena menggabungkan 2 jenis produk, yaitu essence dan toner dalam satu produk sekaligus. Dimana keduanya memiliki manfaat yang berbeda namun sama-sama bagus untuk kulit kita.

Toner sendiri merupakan salah satu produk perawatan kulit yang memiliki formula khusus untuk membantu membersihkan sisa kotoran dan juga minyak pada wajah. Selain itu, toner juga berguna untuk mengangkat sel-sel kulit mati, serta membantu menjaga keseimbangan pH kulit ke tingkat normal.

Sedangkan essence umumnya berbahan dasar air dan beragam bahan lainnya yang mengandung nutrisi baik untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah, dan memiliki peran utama untuk menyiapkan kulit wajah kita agar lebih mudah menyerap produk skincare lainnya.

Dan cara menggunakan produk Scarlett Acne Essence Toner ini cukup mudah, yaitu digunakan setelah kita mencuci bersih wajah kita, lalu kita tuangkan produk ini secukupnya pada tangan atau kapas, kemudian usapkan secara merata pada area wajah hingga produknya meresap sempurna pada kulit wajah kita.

Produk ini menggunakan berbagai bahan pilihan seperti zink sebum, tea tree, mugwort, squalance, natural vitamin C, green tea water dan gingko extract yang diracik dengan formula khusus sehingga tidak lengket, cukup ringan pada kulit, dan juga memiliki wangi yang cukup segar sehingga kulit kita menjadi tampak lebih bersih dan sehat.

Dengan menggunakan produk Scarlett Acne Essence Toner ini secara rutin, maka kita pun bisa mendapatkan berbagai manfaat yang luar biasa bagi kulit kita, seperti bisa meminimalkan kemerahan yang diakibatkan oleh jerawat, mampu mengobati jerawat karena memiliki antimikroba, dan dapat mengurangi kemerahan dan pembengkakan karena kandungan produk ini memiliki anti-inflamasi.

Selain itu, manfaat produk ini ternyata mampu juga melindungi, menutrisi, dan menghidrasi kulit, meningkatkan produksi kolagen, dan juga berguna meningkatkan kelembapan dan kehalusan kulit, mengontrol dan menyeimbangkan produksi sebum, bisa mengangkat sel kulit mati, serta dapat membentuk permukaan kulit yang halus secara merata.

Atasi Wajah Berjerawat Dengan Rangkaian Scarleet Acne Series

Scarlett Acne Serum

Scarlett Acne Serum ini merupakan produk serum yang memang diformulakan khusus untuk kita yang mengalami masalah kulit berjerawat dengan berbagai bahan pilihan, seperti tea tree water, salicylic acid, dan liquorice yang bermanfaat untuk membantu mengatasi masalah jerawat pada wajah kita.

Produk ini hadir dengan kemasan kotak berwarna kombinasi putih dan ungu sehingga membuatnya tampak menarik. Pada kemasan produk ini, kita pun bisa juga untuk melakukan scan barcode yang ada untuk memastikan kalau produk yang kita beli tersebut adalah produk yang asli atau bukan.

Dan setelah kita membuka kotak produk ini, ternyata Scarlett Acne Serum ini hadir dalam bentuk botol kecil dengan berat 15ml sehingga sangat memudahkan kita untuk membawanya saat bepergian. Dan meskipun produk ini tampak kecil, namun penggunaanya bisa awet, bahkan bisa mencapai 2 bulan selama kita menggunakannya dengan hemat.

Sebab pada dasarnya, cara menggunakan produk Scarlett Acne Serum ini sangat mudah, yaitu kita hanya perlu meneteskan 2-3 tetes serum tersebut pada wajah kita, lalu kita usap dan pijit secara perlahan sampai merata pada kulit wajah kita. Kemudian, diamkan beberapa saat agar serum terbut bisa meresap dengan baik pada kulit wajah kita.

Produk ini memiliki tesktur berupa cairan bening, sehingga sangat ringan diaplikasikan pada kulit wajah kita. Dan produk ini tidak mengandung alkohol sehingga aman untuk kulit sensitif, dan juga tanpa mengandung parfum sehingga aromanya cukup alami.

Maka untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kita sebaiknya menggunakan produk Scarlett Acne Serum ini secara teratur dua kali sehari, yaitu pada pagi hari dan malam menjelang tidur selama dua bulan atau sampai produk serum ini habis.

Nah, dengan kita telaten menggunakan produk Scarlett Acne Serum ini, maka ada banyak manfaat yang bisa dirasakan, yaitu sebagai berikut:

  • Membantu meredakan jerawat meradang, jerawat batu, kulit kemerahan dan iritasi
  • Meregenerasi dan merawat kulit yang sensitif tanpa menimbulkan iritasi
  • Menghaluskan kulit
  • Membantu memudarkan bekas jerawat & luka
  • Liquorice Extract dan Vitamin C membantu mencerahkan kulit secara aman, dan
  • Berfungsi sebagai antioksidan serta melindungi dari polusi
  • Membantu mengontrol kadar minyak berlebih di kulit

Nah, melihat begitu banyak manfaat yang bisa kita rasakan, maka tidak ada alasan bagi kita tidak menggunakan produk ini, apalagi harganya juga cukup terjangkau, yaitu hanya Rp75.000 saja namun bisa membuat kulit wajah kita menjadi tampak sehat, bersih dan bebas dari jerawat.

Atasi Wajah Berjerawat Dengan Rangkaian Scarleet Acne Series

Scarlett Acne Day Cream & Scarlett Acne Night Cream

Untuk Scarlett Acne Day Cream dan Scarlett Acne Night Cream ini hadir dengan kemasan yang senada dengan warna acne serum di atas. Dimana kedua produk ini memiliki berat 20gr dan dikemas dengan wadah jar kaca yang kokoh berwarna dasar ungu, namun untuk membedakan keduanya, ternyata Scarlett Acne Day Cream memiliki label berwarna putih, sedangkan Scarlett Acne Night Cream ini memiliki label berwarna ungu.

Dan untuk kedua produk ini memiliki tutup yang cukup aman karena memiliki model ulir yang memudahkannya ditutup, dan terdapat juga lapisan pembatas produk, sehingga produknya tidak mudah meluber atau tumpah kemana-mana, selama tutup botolnya ditutup secara rapat.

Cara menggunakan Scarlett Acne Day Cream dan Scarlett Acne Night Cream ini sama saja, yaitu kita ambil cream secukupnya, namun pastikan tangan kita dalam kondisi bersih ya. Lalu oleskan pada wajah yang bersih dan kering, atau setelah pemakaian serum, lalu pijet lembut sampai merata, kemudian diamkan hingga cremanya meresap dalam kulit.

Untuk teksture kedua produk ini cukup creamy sehingga mudah diaplikasikan pada kulit wajah kita. Kedua cream ini memiliki warna yang senada yaitu putih, namun jika diperhatikan secara detail, maka dapat kita lihat bahwa Scarlett Acne Day Cream tampak lebih putih dibandingkan warna cream dari Scarlett Acne Night Cream. Meskipun begitu, aroma dari kedua cream ini cukup natural dan lembut, sehingga sangat menenangkan saat digunakan.   

Dan untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tentu saja kita harus rutin menggunakan kedua cream tersebut pada pagi dan malam hari. Pemakaian yang rutin kedua produk ini mampu memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan kulit wajah kita, yaitu:

  • Bekerja dengan maksimal untuk meredakan peradangan jerawat serta kemerahan pada kulit
  • Membantu meningkatkan kelembapan kulit
  • Menghilangkan garis halus, dan mengencangkan kulit
  • Membantu memperbaiki tekstur kulit bekas jerawat
  • Membantu memudarkan bekas jerawat pada kulit
  • Membantu menutrisi kulit dan meperbaiki pori-pori kulit

Untuk harga Scarlett Acne Day Cream dan Scarlett Acne Night Cream ini masing-masing dibandrol seharga Rp75.000 (Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah) per itemnya. Dan produk ini bisa didapatkan secara online pada official store Scarlett di berbagai e-commerce yang ada.

Secara keseluruhan, bisa aku bilang, bahwa aku sangat suka dengan rangkaian produk ini, karena dengan aku menggunakan semua rangkaian Scarlett yang aku ceritakan di atas selama kurang lebih dua minggu, kini kulit wajahku menjadi tampak lebih bersih, jerawat pun mulai memudar, dan kini aku semakin percaya diri dalam melakukan berbagai aktivitasku sehari-hari.    

Jadi buat teman-teman yang juga sedang mengalami masalah kulit wajah berjerawat, maka tidak ada salahnya mencoba juga rangkaian produk Scarlett seperti yang sudah aku ceritakan di atas, yaitu ada Acne Essence Toner, Acne Serum, Acne Day Cream, dan Acne Night Cream yang mempunyai manfaat yang begitu bagus untuk membantu mengatasi kulit wajah yang berjerawat, sehingga menjadi lebih sehat, bersih, dan mulus.




  • Share:

You Might Also Like

0 komentar