Jangan Pernah Menyerah dan Teruslah Berproses, Thank You Losses

By Bowo Susilo - 12:04


Gimana mau sukses kalau takut untuk memulai. Kalimat ini seringkali Aku dengar dalam kehidupan sehari-hari. Bisa dibilang sudah menjadi motivasi agar jangan takut untuk memulai sesuatu. Karena jika tidak dimulai maka tidak akan merasakan kegagalan atau kesuksesan. Dan yang terpenting setelah memulai sesuatu jangan pernah menyerah sebelum mendapatkannya. Karena untuk mencapai puncak tentu membutuhkan proses.

Nah proses inilah yang berharga dalam hidup ini. Kalau semuanya berjalan instan, tentu tidak menarik bukan. Maka ketika kalian sedang berproses untuk mencapai puncak, lakukanlah dengan sungguh-sungguh. Selama proses tersebut terdapat pengalaman yang sangat luar biasa.


OMEN Play to Progress 2022

Hal itu juga dilakukan oleh OMEN yang selalu percaya bahwa ada sebuah budaya paling utama di dalam dunia gaming yaitu PROGRESS. Di dalam siklus evolusi, selalu terjadi perubahan dan pertumbuhan. Hal ini merupakan upaya untuk mencapai tujuan yang berharga.

Di Indonesia sendiri, banyak sekali orang sukses bercerita bahwa KEGAGALAN itu satu paket dengan KEBERHASILAN. Bagi OMEN, KEGAGALAN adalah bagian dari suatu PROGRESS yang diperlukan dan hal ini akan memotivasi kita untuk melakukan COMEBACK dan meraih KEBERHASILAN yang kita inginkan. Tentu saja di dalam prosesnya, kita akan memperbaiki diri dan mengupgrade diri sehingga kita bisa mencapai KEBERHASILAN yang diinginkan.

Untuk itu, OMEN ingin mengajak setiap GAMER yang ada di SELURUH INDONESIA untuk mengucapkan terima kasih kepada setiap kekalahan yang pernah dialami melalui campaign THANK YOU LOSSES yang akan diadakan sepanjang Q2 dan Q3 2022.


OMEN Mengajak Para Gamer untuk Terus Bertumbuh dan Berkembang

Saat ini OMEN terus mengajak beberapa komunitas Gamer dan Gamer rekanan OMEN yang akan menceritakan setiap PROGRESS yang mereka alami hingga akhirnya mereka bisa berhasil meraih apa yang mereka impikan. Hal ini sebenarnya tidak hanya untuk para Gamer, tetapi untuk semua kita yang menghadapi berbagai hal di kehidupan sehari hari.

Yes bener banget, semua orang yang mau meraih impiannya memang harus melalui tahap demi tahap hingga akhirnya sampailah pada puncaknya. Kalau mau pintar ya belajar, mau punya uang ya kerja. Sebenernya sesimpel itu jika kita memahami akan keadaan yang dialami dalam kehidupan sehari-hari.

HP melalui OMEN percaya bahwa setiap PROGRESS akan selalu memiliki pelajaran penting yang bisa kita petik dan PROGRESS ini adalah bukti untuk diri sendiri bahwa sebenarnya dibalik setiap keberhasilan, ada begitu banyak kegagalan yang terjadi.


Lalu apa nih harapan dari HP? Harapan HP tentunya para Gamer dan seluruh masyarakat Indonesia bisa tetap tersenyum, bertumbuh dan berkembang dalam situasi sulit sekalipun. Jangan pernah menyerah kalau lagi kalah. Justru dari kekalahan kita bisa belajar paling banyak hingga bisa progress dan menang. So, thank you losses.

Semangat terus sampai menuju puncak!




  • Share:

You Might Also Like

0 komentar