Tuesday, 1 September 2015

3 Klub Sepak Bola Internasional Jalin Kerjasama Dengan Indosat



Sumber : Foto Sama Klub Kesayangan hehe (Dokpri)

Pecinta sepak bola Indonesia bakalan dimanjakan dengan adanya kerjasama antara Indosat dengan 3 klub sepak bola internasional, 3 klub itu diantaranya FC Barcelona, Arsenal FC dan FC Internazionale Milano. Tepatnya pada tanggal 31 Agustus 2015, Indosat yang menjadi anggota Grup Ooredo telah melakukan penandatanganan MOU dengan 3 klub internasional.

Kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kerjasama yang sudah dilakukan pada tahun 2013 yaitu dengan FC Barcelona. Dengan begitu dapat menunjukkan bahwa Indosat merupakan perusahaan telekomunikasi yang terkemuka dengan membawa konten sepak bola terbaik bagi penggemar sepak bola terbesar di Indonesia dengan menggunakan jaringan Indosat pastinya.

Sumber : Penandatanganan kerja sama MOU (Dokpri)
Pada acara penandatanganan MOU ini dihadiri oleh Alexander Rusli, President Director dan CEO Indosat, Erick Thohir, President FC Internazionale dan William Brown, Director Arsenal FC. Dalam kerjasama ini tentunya akan banyak banget manfaat yang bakalan didapatkan oleh para penggemar sepak bola tanah air untuk mendapatkan informasi-informasi tentang jalannya pertandingan-pertandingan 3 klub sepak bola internasional ini pastinya.

Sumber : Hasil Penandatanganan MOU (Dokpri)
Dalam sambutannya, Alexander Rusli memaparkan, “Kami sangat bangga bisa menjalin kerja sama dengan 3 klub sepak bola internasional ini yang telah mewakili klub sepak bola masing-masing, yaitu dari Liga Italia, Spanyol dan Inggris. Dengan demikian kami bisa memberikan komitmen dan nilai tambah bagi para pecinta sepak bola tanah air yang jumlahnya sangat besar pada klub-klub ini. Alexander Rusli meyakini, dengan adanya kerja sama ini pasti akan bisa menambah pertumbuhan jumlah fans Club FC Barcelona, Arsenal FC dan FC Internazionale Milano yang ada di Indonesia.

Sumber : Alexander Rusli Didampingi Klub Intermilano dan Arsenal (Dokpri)
Dengan kerja sama ini Indosat bakalan menyediakan berbagai macam konten tentang ketiga klub sepak bola internasional bagi para penggemar yang ada diseluruh Indonesia. Seperti yang dikatakan oleh tim Indosat, banyak banget konten yang bakalan diberikan, diantaranya kalian bisa memenangkan tiket untuk melihat pertandingan live club favorit mereka dan barang-barang merchandise dari masing-masing club. Tentunya untuk mendapatkan semua itu bagi para penggemar club sepak bola tanah air harus menggunakan kartu layanan Indosat. Selain itu juga kalian bisa berlangganan video eksklusif, individu pemain dan informasi tentang tim. Oiya satu lagi, Indosat bakalan menyediakan kartu isi ulang dengan gambar pemain favorit kalian untuk dapat dijadikan sebagai barang koleksi.

Sumber : Para Wartawan Mengabadikan Momen Penandatanganan MOU (Dokpri)

Kerja sama ini juga dimaksudkan sebagai wujud komitmen Indosat terhadap para penggemar sepak bola tanah air khususnya para komunitas sepak bola. Semoga dengan adanya kerja sama ini akan bisa memberikan manfaat yang positif bagi para komunitas. 

Nah setelah kita megetahui onten-konten yang diberikan oleh Indosat, tentu yang menjadi pertanyaan sekarang adalah bagaimana cara pengoperasiannya. Untuk bisa mendapatkan konten-konten tersebut pelanggan setia Indosat dapat melakukannya dengan cara ketik *123*810# atau bisa juga SMS dengan cara ketik REG INTER atau REG ARSENAL kemudian kirimkan ke 99456. Sementara untuk FC Barcelona dengan cara ketik REG BARCA kirim ke 99456.

Gampang kan cara registrasinya, udah gitu aja gak usah ribet-ribet hehe.. untuk yang satu ini terkadang menjadi masalah yang sangat serius kalau tidak sesuai dengan yang diharapkan, ya memang begitu kalau bicara masalah duit hehe. Tenang saja untuk tarifnya gak mahal-mahal banget kok, sangat terjangkau kok bagi para penggemar sepak bola tanah air, tarif berlangganannya mulai dari Rp 2000.

Pasti terjangkau lah ya, apalagi itu juga digunakan untuk mengetahui tim club kesayanga kita hehe..
Salam Olahraga !!!

No comments:

Post a Comment