Air Terjun Putri Malu, Surganya Way Kanan Lampung
By Bowo Susilo - 21:50
Air Terjun Putri Malu (Foto: Leni) |
Lampung memang terkenal dengan wisatanya yang super kece dan selalu
menakjubkan. Tak heran lagi jika banyak yang berbondong-bondong untuk datang ke
Lampung. Salah satu tempat wisata yang lagi hitz di Lampung adalah Air Terjun
Putri Malu yang terletak di Kabupaten Way Kanan. Rasanya kalau sudah berkunjung
ke Way Kanan dan tidak mampir ke Air Terjun Putri Malu berarti anda belum
menemukan surganya Way Kanan.
Camping Ground (Foto: Mas Ipung) |
Siap Meluncur (Foto: Bowo Susilo) |
Minggu lalu saya mendapat kesempatan untuk mengikuti Camping Ground di
Way Kanan. Senang? Pasti dong, saya sangat antusias banget untuk mengikuti
acara ini. Acara yang digagas oleh KONI Way Kanan bersama Komunitas Wisata Way
Kanan ini berlangsung sangat meriah. Acara yang dikemas dalam bentuk Camping
Ground ini bermaksud untuk mengenalkan wisata Way Kanan kepada para
wisatawan lokal hingga mancanegara.
Acara Camping Ground ini diikuti oleh ratusan Off
Roader Se-Lampung. Ratusan Off Roader ini
beramai-ramai menuju puncak Air Terjun Putri Malu. Wisata adventure ini
mendapat sambutan yang positif oleh masyarakat Way Kanan untuk turut serta
mengenalkan kepada masyarakat luas. Sambutan hangat pun diberikan oleh penduduk
kampung Jukuh Batu yang menambah wisatawan betah untuk berlama-lama disana.
Lokasi Air Terjun Putri Malu ini masih sangat perawan. Pemandangan hijaunya
pegunungan yang alami ini membuat ketertarikan tersendiri bagi para pengunjung. Tracking menuju
Air Terjun Putri Malu pun masih sangat alami, hal inilah yang membuat wisatawan
lebih menantang lagi untuk melewati jalan-jalan naik turun dan tidak mudah
untuk dilewati. Pengemudi harus mempunyai keahlian berkendara tersendiri untuk
dapat mencapai puncak Air Terjun Putri Malu.
Indahnya Air Terjun Putri Malu (Foto: Bowo Susilo) |
Wisata Asyik Way Kanan (Foto: Mas Yandigsa) |
Setelah perjuangan melewati tracking yang lumayan sulit,
Air Terjun Putri Malu merupakan bonus untuk menghilangkan rasa capek. Terbayar
sudah rasa capek, kalau sudah sampai pada puncak Air Terjun Putri Malu. Cocok
banget bagi para pecinta alam untuk berlibur ke tempat yang kece ini.
Gulai Dalam Buloh (sayur dalam bambu) adalah pindang ikan yang dipanggang atau dimasak dalam bambu sehingga memiliki cita rasa yang khas. Kuliner ini masih dipertahankan sampai sekarang oleh masyarakat Kampung Jukuh Batu, Banjit, Way Kanan. Kuliner ini merupakan khas suku Semendo yang ada di Way Kanan sejak jaman dulu.
Lokasi wisata Air Terjun Putri Malu sangat mudah untuk dikunjungi, yaitu bertempat di Kampung Jukubatu, Kecamatan Banjit, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung. Tempat wisata ini sangat mudah diakses dari Jalan Lintas Sumatera dan letaknya tidak begitu jauh dari pusat kota Way Kanan yaitu sekitar 46 km.
Air Terjun Putri Malu terletak di ketinggian sekitar 80 m. Tetesan air yang jatuh itu, berbentuk melengkung seperti punggung manusia yang sedang mandi. Hal itulah yang mendasari air terjun ini dinamakan Putri Malu. Mendengar namanya saja sudah jelas terbayang begitu indah nan cantik Air Terjun Putri Malu. Ketika mendengar suara deburannya saja sudah segar, ditambah lagi jika sudah terkena air cipratannya secara langsung.
Poster Sumber Air Panas (Foto: Bowo Susilo) |
Selain Air Terjun Putri Malu, masih ada lagi satu tempat yang harus dikunjungi karena tempatnya yang tidak begitu jauh yaitu Wisata Sumber Air Panas. Lokasi sumber air panas ini masih terletak di Kampung Jukubatu, Banjit.
Kuliner Khas Kampung Jukubatu (Foto: Bowo Susilo) |
Gulai Dalam Buloh (Foto: Bowo Susilo) |
Sambal Seruit (Foto: Bowo Susilo) |
Selain tempat wisatanya yang keren abis, Way Kanan mempunyai kuliner yang sangat khas diantaranya Nasi Ibat dan Gulai Dalam Buloh. Nasi Ibat adalah nasi yang dimasak secara tradisional menggunakan tungku, kayu bakar dan kuali kemudian dibungkus dengan menggunakan daun pisang yang dapat mempertahankan panas selama 12 jam. Nasi Ibat bisa bertahan hingga 36 jam tanpa bantuan penghangat nasi modern (magicom).
Gulai Dalam Buloh (sayur dalam bambu) adalah pindang ikan yang dipanggang atau dimasak dalam bambu sehingga memiliki cita rasa yang khas. Kuliner ini masih dipertahankan sampai sekarang oleh masyarakat Kampung Jukuh Batu, Banjit, Way Kanan. Kuliner ini merupakan khas suku Semendo yang ada di Way Kanan sejak jaman dulu.
Alam semesta diciptakan oleh tuhan dengan jutaan hal menakjubkan didalamnya, alam semesta selalu mampu membuat kita semua terkagum-kagum. So, berpetualanglah ke pelosok negeri dan nikmatilah jutaan hal hebat yang siap menantimu. Salah satunya adalah Air Terjun Putri Malu yang sudah siap menantimu.
Nah bagi anda yang ingin menghilangkan penat, cocok banget untuk berkunjung ke Air Terjun Putri Malu.
Selamat berlibur guys !!!
Salam
www.bowosusilo.com
14 komentar
lengkap deh. abis ke arter putri malu, pulangnya santap gulai dalam buloh + sambal. nikmatnya...!
ReplyDeletehttp://yopiefranz.id
Mantap bangat Om Yopie :) pokoknya bikin kangen deh hehe
DeleteFotonya asyik ya di sana..
ReplyDeleteAsik bangat Mbk Kesuma.. Pokoknya gak nyesel deh kalau liburan ke sana :)
DeleteItu kenapa ada keranjang pakaian di tengah makanan? Hahahaha. Seru yaaaa, sayangnya jauh huhu
ReplyDeleteHahaha itu bukan keranjang pakaian, tapi tempat nasi ibat wkwk
DeleteSeru bingit Mbk Rinda.. Deket kok, yuk kesana lagi
Wah keren
ReplyDeleteAhaaaa Thanks kakak :)
DeleteYuk berlibur ke way kanan
serasa ingin langsung nyebur aja nih ke airnya ... wkwkwkwk
ReplyDeleteHahaha betul sekali, rasanya gak mau pulang kalau dah sampai Air Terjun Putri Malu :)
DeleteYuk ke way kanan
mas bowo gak jauh-jauh kulinernya dari sambal, wkwkw aku tertular
ReplyDeleteAhaaaaaa masih ingat aja Mas Sisko. Aku ndak bisa makan tanpa cabe. Kaya ada yg kurang kalau ga pakai cabe hehe.
DeleteYuk ah main ke Lampung
Abis cape main ke air terjun trus menyantap hidangan yang lezat. Mantaaapp :)
ReplyDeleteAir terjunnya cantik.. menunya ciamik..laperrr
ReplyDelete