Ikuti Ajang Wirausaha Muda Mandiri 2016, "Muda, Inovatif, Peduli"

By Bowo Susilo - 23:06

Sukses diusia muda
Jiwa muda jiwa wirausaha! Setuju banget saya dengan pernyataan ini. Generasi muda Indonesia memang harus banyak yang mempunyai jiwa wirausaha. Syarat negara maju salah satunya dalah negara yang memiliki entrepreneur minimal 2% dari total populasi. Nah pertanyaannya adalah sudahkah Indonesia mempunyai entrepreneur sebanyak 2%?

Seorang pengusaha memiliki banyak kelebihan-kelebihan yang dapat diandalkan guna mencapai perekonomian yang lebih layak. Pengusaha memiliki kecenderuangan untuk terus berinovasi dan memunculkan teknologi baru untuk memenangkan persaingan pasar dan meningkatkan daya saing suatu bangsa. Oleh sebab itu, Indonesia harus mampu menciptakan pengusaha-pengusaha muda yang inovatif dan tanggungjawab.

Dari jaman kemerdekaan Indonesia, pemuda adalah ujung tombak suatu bangsa. Pemuda mempunyai peran yang sangat besar untuk ikut serta dalam mengisi kemerdekaan dan terus menjaganya. Semakin banyak pengusaha muda di Indonesia, maka akan semakin banyak pendapatan negara dari sektor perpajakan. Dengan demikian selain dapat mensejahterakan masyarakat tapi juga bisa membantu membangun bangsa.

Yuk daftar kompetisi wirausaha muda mandiri
Kabar gembira buat para pengusaha, Bank Mandiri kembali menggelar kompetisi Wirausaha Muda Mandiri 2016. Ajang ini sudah dibentuk sejak tahun 2007 sampai sekarang dan sudah memberikan pembinaan dan pengembangan bisnis kepada lebih dari 25.000 wirausaha muda dari seluruh Indonesia. Pembinaan ini meliputi kegiatan workshop, coaching, promosi dan pemasaran serta pembiayaan. 

Nah terkait hal ini, Bank Mandiri telah menjalin kerjasama dengan seluruh stakeholder terkait, seperti pemerintah, lembaga pendidikan, lembaga keagamaan dan LSM, praktisi bisnis, korporasi serta investor dalam rangka pengembangan ajang ini. 

Tema yang diambil dalam pelaksanaan Wirausaha Muda Mandiri 2016 adalah "Muda, Inovatif, Peduli". Tujuan dari diadakannya kompetisi Wirausaha Muda Mandiri adalah untuk menumbuhkembangkan wirausaha muda yang tangguh, visioner, inovatif serta memiliki keinginan yang kuat untuk bisa berkontribusi positif bagi masyarakat sehingga dapat meningkatkan daya saing suatu bangsa.

Tahun ini Bank Mandiri menargetkan dapat menjaring 8.100 wirausaha muda baru untuk digali potensinya, dibina, dikembangkan dan selanjutnya dijadikan mitra sinergi dalam pengembangan usaha. Nah para pengusaha baru diharapkan antusias dalam mengikuti ajang ini, karena prosesnya pun sangat mudah dan tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis.

Oiya kompetisi wirausaha muda mandiri tahun ini ada yang berbeda lho dari tahun sebelumnya. Tahun ini kompetisi wirausaha muda mandiri memiliki bidang yang baru yaitu FinTech (Financial Tecknology). Para wirausaha muda kategori ini berkesempatan memperoleh program pembinaan serta dukungan pembiayaan untuk pengembangan bisnis melalui Mandiri Capital Indonesia. 

Seperti Ibnu Hajar Ulinnuha yang sudah sukses menggeluti usaha FinTech. Ibnu Hajar sudah membuat Dompet Sehat. Apa itu Dompet Sehat? Dompet Sehat merupakan sebuah aplikasi yang dapat memudahkan para penggunanya dalam mencatat pengeluaran seperti belanja, liburan dan lain-lain. Nah dengan mengikuti kompetisi wirausaha muda mandiri, anda berkesempatan mendapatkan suntikan modal sebesar 200 miliar dari Mandiri Capital Indonesia.

Ibnu Hajar Ulinnuha sukses dibidang FinTech



Pemenang Wirausaha Muda Mandiri sudah banyak yang sukses dan mempunyai penghasilan yang sangat menggiurkan. Sebut saja Denni Delyandri dan Selvi Nurlia, pengusaha keik pisang villa Batam, yang merupakan pemenang kedua Wirausaha Muda Mandiri tahun 2008. Omzet usaha keik pisang villa Batam ini adalah Rp20 miliar lebih. Wah sungguh luar biasa bukan? Kesuksesan yang dicapainya tentu membutuhkan kerja keras dan semangat dalam menjalani usahanya sehingga bisa sukses sampai dengan sekarang. 

Febryan Dharma sukses usaha Gerobak Kite
Untuk dapat mengikuti kompetisi ini, para pengusaha muda dapat mendaftar secara online melalui website www.wirausahamandiri.co.id dengan memasukkan informasi dan data pendukung mengenai seluruh data pribadi hingga data usaha yang terhitung mulai 14 September 2016 - 31 Desember 2016. Selanjutnya, peserta akan melalui 4 tahap penjurian yang ketat baik di level wilayah maupun nasional sebelum diumumkan sebagai pemenang dalam program ini.

Yuk segera daftarkan usaha anda dan temukan kesuksesan anda!

Salam sukses!
www.bowosusilo.com



  • Share:

You Might Also Like

32 komentar

  1. Aku suka iri sama mereka yang ingin berwirausaha... Semangat mereka itu loh.. Kerenn heheh.
    Ayo Mas Bowo ikutan lombanya 😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Nih Mbk Ajen, patut ditiru ya semangat nya.

      Saya pun pengen banget ikutan lombanya. Tapi blm punya usaha hehe

      Doakan ya mbk, semoga cepat punya usaha

      Delete
  2. Siapa sih yang gak kepengin sukses di usia muda...
    Kompetisi ini ngerti banget semangat muda ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semua pasti ingin sukses diusia muda ya Mbk hehe.
      Betul mbk, ini kesempatan yang luar biasa bagi para pelaku usaha yang mempunyai semangat tinggi.

      Salam

      Delete
  3. Aku berharap suatu saat nanti bisa sukses seperti mereka :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin ya Allah :)

      Yuk terus semangat dalam menjemput kesuksesan. Terus usaha dan berdoa:)

      Salam

      Delete
  4. Kesempatan bagus bagi wirausaha muda untuk meningkatkan kualitas agar bisnisnya maju dan bermsnfaat.
    Salam hangat dari Jombang

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul banget Pakde. Semoga kesempatan yang luar biasa ini bisa dimanfaatkan oleh para pelaku usaha dengan baik.

      Salam sukses :)

      Salam hangat dari Jakarta pakde, eh tapi jumat depan udah balik ke Lampung hehe

      Delete
  5. Kesempatan bagus bagi wirausaha muda untuk meningkatkan kualitas agar bisnisnya maju dan bermsnfaat.
    Salam hangat dari Jombang

    ReplyDelete
  6. Temanya asik banget...Muda, Inovatif, Peduli. Semoga dengan adanya program WMM ini makin taun makin banyak yang terjaring ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mbk Dwi, asik dan keren hehe.
      Aamiin Mbk Dwi.

      Salam sukses :)

      Delete
  7. Suka wow sama omset miliaran gitu. Semoga makarame bisa segera ikutan beromset miliaran. Aamiin.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku pun ngiler banget hehe.

      Aamiin ya Allah.
      Salam sukses :)

      Delete
  8. Sayang saya sudah nggak muda lagi, sehingga peluangnya sudah tertutup, padahal ingin banget tuh ikut...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sabar Pak Dian. Terus semangat berkarya, tidak ada kata terlambat.

      Yuk semangat terus :)
      Salam sukses :)

      Delete
  9. Sekarang di alamamaterku ada matkul technopreunership. Dibanding kami para seniornya, adik-adik angkatan jauh lebih banyak yg berwirausaha tampaknya. Seneng banget ngelihatnya, bisnisnya kreatif-kreatif juga. Info ini akan saya sampaikan pada mereka.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah keren banget tuh Mbk Widyanti.
      Wah ternyata banyak wirausaha muda yang inovatif ya Mbk.

      Ayo mbk semangat untuk menyebarkan informasi bagus Ini.

      Salam sukses :)

      Delete
  10. nggak telat kok kalau mau daftar sekarang, yuk cuss

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku belum punya usaha Mbk Innayah hik hik.
      Semoga secepatnya segera punya usaha, Aamiin.

      Salam sukses :)

      Delete
  11. ini kompetisi antar pengusaha muda yang sangat seru karena pesertanya adalah para mahasiswa dan pemuda. Ayo Mas Bowo, siap-siap ikuti

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul Mbk susi. Saya persiapkan senjata dulu ya mbk Hehe

      Delete
  12. Pengin ikut, tapi sepertinya tahun ini belum bisa hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah keren nih Mbk Evi. Semoga tahun depan bisa ikutan ya Mbk

      Delete
  13. suka iri sama yang bisa wirausaha tapi akunya sendiri ga ada usaaha untuk ikut jalur kayak mereka haha.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wahahahaha aku pun juga iri mbk.
      Harus mulai mencoba wirausaha nih. Semoga bisa menjadi pengusaha sukses. Aminnn

      Delete
  14. Usia muda saat yang tepat untuk mengawali segalanya, salah satunya berwirausaha, menciptakan inovasi dan berkolaborasi. Salam sukses..

    ReplyDelete
  15. Sayang banget kalau melewatkan WMM ini. Apalagi nominal hadiahnya itu, bisa nambah modal buat usaha tuh...

    ReplyDelete
  16. Senang ya, jadi anak muda jaman sekarang. Ada kesempatan keren gini untuk belajar jadi wirausaha.

    ReplyDelete
  17. Mmm...aku masih bisa gak ya? Duh jaman muda dulu ini belum ada hahahah

    ReplyDelete
  18. semoga tahun depan bisa ikutan..

    sekarang lagi proses jadi wirausaha

    ReplyDelete