Hari Kesehatan Nasional ke 52 di Jiexpo Kemayoran "Indonesia Cinta Sehat"
By Bowo Susilo - 17:33
Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Foto: Bowo Susilo) |
Setiap orang tentu ingin hidup sehat bukan? Nah pertanyaannya adalah apakah anda sudah menerapkan hidup sehat?
Sehat itu menyenangkan lho. Badan sehat tenaga pun kuat hehe. Hari Kesehatan Nasional selalu diperingati pada tanggal 12 November 2016. Tahun ini, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengadakan berbagai macam kegiatan untuk memeriahkan Hari Kesehatan Nasional ke 52.
Minggu, 20 November 2016 saya dan teman-teman blogger mendapatkan kesempatan untuk mengikuti serangkaian acara dalam memperingati Hari Kesehatan Nasional 2016. Acara ini berlangsung di Jiexpo Kemayoran, Hall C3. Saya pun antusias banget untuk mengikuti acara ini, karena bisa olahraga rame-rame hehe.
Senam Sehat (Foto: Bowo Susilo) |
Peserta Jalan Sehat (Foto: Bowo Susilo) |
Semangat Jalan Sehat (Foto: Bowo Susilo) |
Perilaku hidup sehat tentu sangat penting untuk menjaga kesehatan. Pencegahan penyakit juga tergantung pada perilaku individu dalam hidup sehat sehari-hari yang didukung oleh kualitas lingkungan, ketersediaan sarana dan prasarana dan lain sebagainya. Nah inilah yang menjadi fokus pemerintah untuk dapat mendorong masyarakat agar berperilaku hidup sehat.
Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengambil tema "Indonesia Cinta Sehat". Tentu ini merupakan tema yang sangat menarik menurut saya, karena apabila masyarakat Indonesia sehat maka Indonesia kuat. Oiya ajakan hidup sehat ini dinamakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS). Hidup sehat bisa dimulai dari diri sendiri terlebih dahulu dengan cara menjaga lingkungan agar tetap bersih, makan teratur, rajin cek kesehatan dan sebagainya.
Ibu Menkes Hadiri HKN ke 52 (Foto: Bowo Susilo) |
Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Kesehatan Republik Indonsia, Prof. Dr. dr. Nila Djuwita F Moeloek, SPM (K). Acara senam dimulai pada pukul 06.00 WIB. Wah semangat banget pokoknya, pagi-pagi sudah senam bersama teman-teman blogger dan pegawai kemenkes. Jujur, saya termasuk orang yang jarang banget ikut senam hehe. Makanya saya beruntung banget bisa ikut acara ini, bisa senam pagi-pagi dan memeriahkan Hari Kesehatan Nasional.
Setelah senam selesai, ternyata ada olahraga lagi lho. Tapi olahraga kali ini hanya diikuti oleh pegawai kemenkes dan ini dilombakan hehe. Olahraga itu adalah "Jalan Sehat". Para pegawai kemenkes dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mengikuti jalan sehat ini. Nah setiap kelompok diharuskan membuat yel-yel yang menarik dan semangat tentunya. Oiya selain itu juga, para peserta jalan sehat juga mengenakan kostum dan atribut tentang kesehatan. Tentunya semakin heboh, semangat, akan menjadi poin tersendiri oleh dewan juri.
Booth Kesehatan (Foto: Bowo Susilo) |
Tadinya saya kira hanya senam saja trus pulang. Ternyata ada pamerannya juga lho di Jiexpo Kemayoran. Banyak banget booth kesehatan di pameran ini. Alhamdllah saya pun bisa cek mata gratis lho. Sudah lama banget saya gak pernah cek mata, beruntung banget hadir diacara ini bisa cek mata gratis dan konsultasi langsung. Alhamdllah hasilnya pun bagus.
Mata adalah pusat kendali manusia yang sangat penting. Nah saya bersyukur diberikan mata yang sempurna. Setelah cek mata, saya pun menanyakan bagaimana agar mata tetap sehat dan tidak minus? Cara menjaga mata agar tetap sehat dan tidak minus tentu bisa dilakukan dengan banyak hal. Berikut adalah cara menjaga mata agar tetap sehat dan tidak minus:
- Konsumsi makanan yang bernutrisi baik seperti buah-buahan, sayur-sayuran. Nah kebutuhan nutrisi yang cukup untuk mata yaitu dari wortel, pisang, pepaya dan jenis buah-buahan yang lainnya.
- Ternyata tidak hanya tubuh lho yang butuh olahraga. Mata pun butuh olahraga agar tetap sehat dan tidak minus. Caranya adalah dengan menggerakkan mata kekanan dan kekiri beberapa saat. Bisa juga memutar gerakkan mata beberapa saat.
- Gula yang berlebihan juga dapat merusak mata lho. Wah harus jaga-jaga nih sejak dini, agar mata tetap sehat dan tidak minus. Kurangi konsumsi gula yang berlebihan ya teman, jangan sampai minum yang manis-manis secara berlebihan.
Setelah cek mata, saya pun memanfaatkan kesempatan yang jarang banget nih yaitu cek kadar gula darah secara gratis. Takut juga kalau tidak pernah cek kadar gula, akhirnya bisa cek kadar gula. Gak ada yang takut kan untuk cek kadar gula darah? Cuma diambil darahnya sedikit kok dan gak sakit pastinya hehe. Berdasarkan hasil pemeriksaan, alhamdllh kadar gula darah saya normal yaitu 124 mg/dL.
Seminar Kesehatan (Foto: Bowo Susilo) |
Oiya selain berkunjung di booth-booth yang ada di Jiexpo Kemayoran, juga ada seminar kesehatannya lho. Wah pokoknya beruntung banget hari itu saya bisa dapat ilmu-ilmu kesehatan yang sangat penting tentunya.
HKN ke 52 (Foto: Bowo Susilo) |
Hidup Sehat Yuk (Foto: Bowo Susilo) |
Sudahkah anda hidup sehat? Yuk hidup sehat sekarang juga!
Salam,
www.bowosusilo.com
2 komentar
Sepakat banget mas Bowo tuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat sedari dini. Paling gampang sih atur pola makan dengan mengonsumsi makanan berserat dan berprotein. Klo olahraga aku lebih suka sepeda2an...sepeda2an termasuk olahraga juga kan? hihihi. :D
ReplyDeleteIya Mbk Arinta, lebih baik mencegah daripada mengobati.
DeleteWah sepeda2an juga seru tuh hehe. Kalau aku sih lari pagi hehe