Lebih Dekat Dengan Transjakarta di PRJ Kemayoran

By Bowo Susilo - 16:26


Foto bersama di booth Transjakarta (Foto: Bowo Susilo)
Ada yang suka naik Transjakarta? Kalau kalian suka naik Transjakarta, berarti kita sama hehe. Aku juga pengguna setia Transjakarta hehe. Nah pada kesempatan ini, aku akan berbagi cerita seputar Transjakarta, karena minggu lalu aku habis kumpul-kumpul lho dengan Transjakarta dan beberapa komunitas pengguna Transjakarta. 

Sabtu, 25 Juni 2016 aku mendapatkan kesempatan untuk menghadiri gathering dan buka puasa bersama yang bertempat di area Pekan Raya Jakarta, JIEXPO di Kemayoran. Wah pasti seru ya? Ngapain aja disana? Yup, pasti seru banget, karena aku bisa langsung bertemu dengan pihak manajemen Transjakarta dan beberapa komunitas-komunitas pengguna Transjakarta. Minggu lalu, aku gak sendirian lho menghadiri undangan gathering itu. Tentunya banyak banget temennya hehe, salah satunya adalah bersama teman-teman komunitas TDB hehe.

Saya dan teman-teman TDB berangkat rame-rame dari halte Monas dengan menggunakan Transjakarta menuju Kemayoran. Dengan seragam #BERANIBERUBAH yang kompak, membuat orang bertanya-tanya dikira aku dan teman-teman TDB petugas Transjakarta haha. Soalnya pernah ditanyain sama penumpang lain hehe. Sampai di Halte Kemayoran, langsung disambut oleh panitia dari Transjakarta yang sudah menunggu untuk memberikan tiket masuk PRJ. Yeyeye masuk PRJ gratis deh. Setelah mendapatkan tiket masuk, aku dan teman-teman langsung caw deh ke PRJ. 

Sampai di gerbang utama PRJ, wah wah ternyata rame bingit loh guys. Yuhuhuhu seneng banget deh, karena pas banget loh acara di PRJ itu bertepatan dengan malam minggu hehe. Sekalian malam mingguan dong pastinya hehe. Aku dan teman-teman langsung menuju Hall C, yaitu booth Transjakarta yang ada di PRJ Kemayoran. Selama perjalanan, rasanya pengen mampir ke semua booth yang ramai dikunjungi oleh pengunjung. Karena banyak banget penawaran menarik loh di PRJ kemarin.

Yaudah deh tahan dulu aja, kan harus kumpul dulu di booth Transjakarta pukul 17.00, nanti malah telat kan berabe urusannya hehe. Tapi sebelum kumpul di booth Transjakarta, aku dan Mas Tauhid dan beberapa teman lain menuju musholla untuk shalat ashar terlebih dahulu. Setelah shalat ashar, baru deh menuju Hall C. Sampai di booth Transjakarta, aku dan teman-teman langsung registrasi ulang. Setelah registrasi, langsung deh jalan-jalan ke booth yang ada di Hall C sambil menunggu teman-teman yang lain datang.

Booth Transjakarta di PRJ Kemayoran (Foto: Bowo Susilo)
Transjakarta #BERANIBERUBAH (Foto: Bowo Susilo)
Ternyata banget lho booth yang ada di Hall C, gak hanya booth Transjakarta aja, tetapi banyak booth transportasi lain seperti MRT dan sebagainya. Selain itu juga, aku sempat jalan-jalan ke booth lain, ternyata ada booth IKM dari perwakilan-perwakilan daerah, ya walaupun gak semua daerah di Indonesia. Lumayan banyak sih, mulai dari Yogyakarta, Bangka Belitung, Palembang dan masih banyak lagi.

Waktu magrib hampir tiba, aku langsung menuju ruangan yang sudah disediakan oleh panitia Transjakarta untuk sharing dan buka puasa bersama. Sambil menunggu buka puasa tiba, kami memanfaatkan waktu yang ada untuk berdiskusi dan saling sapa agar lebih akrab dengan teman-teman hehe. Karena banyak orang bilang bahwa networking itu penting. Yupz, aku setuju banget dengan kata itu. Karena aku sudah membuktikannya sendiri.

Waktu buka puasa tiba, kami langsung menikmati hidangan buka puasa yang sudah disediakan. Setelah buka puasa, aku langsung menuju musholla yang ada di sekitar booth untuk menunaikan ibadah shalat magrib. Nah setelah shalat, inilah acara yang kita tunggu-tunggu, yaitu diskusi dan sharing seputar Transjakarta bersama tim manajemen Transjakarta dan beberapa komunitas yang ada disana. 

Dalam acara diskusi dan sharing kali ini dihadiri langsung oleh Bapak Prasetya Budi Selaku Kepala Humas dan Komunikasi Transjakarta. Dalam sambutannya, beliau mengatakan acara silaturahmi dengan komunitas-komunitas Transjakarta seperti ini sudah dilakukan sejak beberapa tahun yang lalu, dan ini merupakan yang kesekian kalinya, dan selamat buat TDB yang baru mengikuti gathering ini. Selain TDB, juga hadir dari Komunitas Suara Transjakarta (STJ), Komunitas Bis Mania dan beberapa komunitas yang lainnya. Selain Pak Prasetya, juga hadir Bapak David Tjahjana Selaku Dewan Transportasi Transjakarta

Pak David, Pak Prasetya dan Pak Sobari saat acara diskusi dan sharing (Foto: Bowo Susilo)
Kami pun sangat antusias dalam acara diskusi dan sharing kali ini, karena bisa menyampaikan pesan-pesan dan memberikan masukan demi kebaikan Transjakarta pastinya. Mulai dari pelayanan Transjakarta, Fasilitas Transjakarta dan masih banyak lagi. Sekarang ini pihak manajemen Transjakarta sedang melakukan perbaikan terus menerus demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggannya. Mulai dari pengadaan bus baru, memperbaiki pelayanan kinerja pegawainya dan sebagainya.

Aku menilai sudah banyak perbaikan dari Transjakarta yang sudah dilakukan selama ini. Mulai dari penambahan bus baru. Seperti yang aku alami sekarang, saat aku pulang dari Harmoni ke Pulo gadung, bulan lau bus nya masih yang jelek-jelek warna abu-abu, nah sekarang alhamdllah bus nya sudah bagus-bagus yang arah Pulo gadung. Trus pelayanannya juga makin kreatif seperti penambahan alat bantu bagi pegawainya seperti papan kayu yang ada tulisan jurusan mau kemana kita pergi. Tentunya masih banyak lagi yang sudah diperbaiki oleh manajemen Transjakarta.

Kelompok rame nih hehe (Foto: Bowo Susilo)
Namun semua itu tentu belumlah cukup, karena masih banyak yang harus diperbaiki oleh pihak manajemen Transjakarta. Banyak dari teman-teman TDB yang ikut andil dalam menyampaikan saran-sarannya demi kemajuan Transjakarta kedepannya. Saran-saran itu diantaranya seperti perbaikan fasilitas yang ada di sekitar halte contohnya kipas angin. Kipas angin banyak yang tidak jalan, entah itu rusak atau sengaja gak di hidupkan. Kalau rusak ya segera diperbaiki, kalau gak rusak seharusnya dinyalakan agar penumpang tidak kepanasan saat menunggu busway tiba.

Kurangnya attitude pegawai Transjakarta. Hal ini disampaikan langsung oleh teman-teman TDB yang pernah mengalami kejadiannya. Banyak petugas di halte yang melayani publik, suka emosi dalam penyampaian pesan kepada para pengguna Transjakarta. Hal ini harus segera diperbaiki oleh pihak manajemen Transjakarta.

Nah kalau ada saran buat Transjakarta, boleh loh sampaikan langsung ke humas Transjakarta atau langsung aja komentar dibawah ini.

Semua saran dari teman-teman tentu akan menjadi bahan pertimbangan oleh pihak manajemen Transjakarta, demi kemajuan Transjakarta untuk lebih baik lagi pastinya. Terimakasih banyak atas kesempatan yang diberikan kepada komunitas TDB untuk ikut acara gathering di PRJ Kemayoran. Semoga bisa terus bersinergi untuk kemajuan Transjakarta yang lebih baik lagi.  

Salam,



~ Bowo Susilo ~





  • Share:

You Might Also Like

2 komentar

  1. eh itu maksudnya 25 Juni 2016 kali ya bukan 2015 ? *rewel* hahaha...

    baru tau lho kalo Transjakarta jg ngadain acara semacam ini. bagus lah!
    saya terus berharap semoga Transjakarta bisa makin bagus pelayanannya, terutama masalah jadwal bus itu. kalo sekarang ini kan kadang kalo pas cepet nunggu, bisa dateng 2-3 bus dalam waktu berdekatan.. kalo pas lama, bisa sampe stgh jam juga baru lewat 1 bus. :D semoga ke depan bisa lebih baik ya! :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oh iya Mas Chocky, Thanks ya koreksinya hehe. Sudah saya revisi hehe..

      Iya Mas Chocky, saya juga ngalamin seperti itu. Okeh mas thanks ya sarannya. Nanti saya sampaikan ke manajemen transjakarta. Semoga pelayanan transjakarta semakin bagus ya :)

      Salam :)

      Delete